Tuesday, September 5, 2017

Ubi Kayu Berumur Genjah dengan Hasil Pati Tinggi

POTRET PERTANIAN - Badan Litbang Pertanian melepas varietas UK 1 Agritan pada tahun 2016. UK 1 Agritan merupakan varietas ubi kayu hasil dari persilangan antara tetua betina Malang 1 dengan tetua jantan MlG 10075 tahun 2003. Klon Malang 1 adalah sumber gen hasil tinggi dan umbi yang agak tahan busuk, sedangkan MLG 10075 merupakan sumber gen hasil tinggi dan tahan hama tungau.

Rata-rata hasil umbi varietas UK 1 Agritan di delapan lokasi pengujian adalah yang tertinggi, yaitu sebesar 30,18 t/ha pada umur 7 bulan, hasil 75 % lebih tinggi dari Adira 1 dan 22 % lebih tinggi dari UJ3. Varietas ini bisa memberikan hasil umbi lebih tinggi dari yang telah dicapai saat ini jika ditanam di lingkungan yang lebih baik dan diberi input (pupuk) tinggi serta dipanen lebih dari 7 bulan. UK 1 Agritan bisa menghasilkan umbi 75 t/ha pada umur 10 bulan di Kalimantan Tengah, tanaman dipupuk dengan 300 kg Urea + 150 kg SP36 + 150 kg KCl/ha.

Sedangkan untuk rata-rata hasil pati varietas UK 1 Agritan pada umur 7 bulan di delapan lokasi penelitian menduduki peringkat pertama yaitu sebesar 6,052 t/ha. Hasil pati tersebut 101% lebih tinggi dari Adira 1, dan 10% lebih tinggi dari UJ3.Varietas UK1 AGRITAN merupakan varietas yang stabil dan beradaptasi baik di semua lingkungan.

Tahun 2016, UK 1 Agritan juga pernah diuji coba di lahan yang banyak mengandung limbah pabrik gula (blothong) pada petak berukuran 25 m2 dengan dosis pupuk 300 kg Urea+ 100 kg SP36 + 100 kg KCl/ha, hasilnya bisa mencapai 40 kg/tanaman umur 8 bulan.

Varietas UK 1 Agritan tergolong agak tahan terhadap penyakit busuk umbi. Busuk umbi merupakan salah satu penyakit ubi kayu, penyakit ini muncul ketika tanaman banyak menerima hujan terutama pada fase pembentukan umbi dan drainase tanah kurang baik. Penyebab penyakit busuk umbi diduga mikroba patogen yang hidup di tanah.(lz)

Artikel Terkait


EmoticonEmoticon